
Sumber: Dokumentasi Pribadi
Jurnalikanews – Sabtu, 4 Januari 2025, telah dilaksanakan kegiatan Natal 2024 yang diadakan oleh PMK AKA bertepatan di aula gedung B lantai 3 Politeknik AKA Bogor. Kegiatan Natal kali ini bertemakan “Nyata Dalam Aksi, Menghidupi Terang Allah yang Luar Biasa”. Acara ini dihadiri oleh anggota PMK AKA, baik itu yang masih menjadi mahasiswa maupun yang sudah menjadi alumni pun ikut hadir di acara ini. Kristiani dari luar AKA pun turut ikut serta dalam kegiatan ini, seperti mahasiswa Universitas Pakuan.
Acara dimulai dengan sesi ibadah yang berlangsung dari pukul 16.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB. Setelah sesi ibadah selesai, acara dilanjutkan dengan sesi bebas yang mencakup berbagai kegiatan. Pada sesi ini, terdapat kata-kata sambutan dari dosen, presiden mahasiswa, koordinator umum PMK, ketua pelaksana Natal 2024, dan juga dari alumni. Selain itu, acara ini juga diisi dengan apresiasi kepada pembicara, pelayan, dan panitia yang telah berperan penting dalam kesuksesan acara ini. Tidak ketinggalan, terdapat persembahan dan pujian dari tiap angkatan serta alumni PMK yang memeriahkan suasana. Untuk menambah keseruan, disediakan pula sesi games dan doorprize yang dinanti-nantikan. Acara kemudian diakhiri dengan doa bersama dan sesi foto bersama sebagai penutup yang penuh kebersamaan.
Sumber: Dokumentasi Pribadi
Selesai acara Natal PMK AKA Bogor 2024, ketua pelaksana memiliki harapan untuk Natal selanjutnya yaitu Natal 2025. “Harapan untuk Natal tahun depan, semoga jamaat bisa lebih ramai yang ikut, dan dapat lebih meriah lagi dari tahun ini,” ujar Maurend selaku ketua pelaksana Natal 2024.
Pengunjung pada Natal 2024 kali ini pun memiliki harapan untuk Natal yang mendatang. “Semoga panitia dan jemaat dapat bekerja sama serta alumni dan dosen, dan semoga tahun depan acara Natal dapat berjalan tanpa hambatan,” ujar Vallen selaku pengunjung Natal 2024. (AIPP/IR)