JURNALIKA

Jurnalistik Politeknik AKA Bogor

Pelaksanaan Kegiatan Orientasi Kemahasiswaan Dan Pengenalan Kampus (OKPK) Untuk Mahasiswa Baru Tahun 2023/2024

Jurnalikanews – Jumat, 18 Agustus 2023 sedang dilaksanakan kegiatan Orientasi Kemahasiswaan dan Pengenalan Kampus (OKPK) di Politeknik AKA Bogor. Kegiatan OKPK ini telah berlangsung dari tanggal 11-18 Agustus 2023 di Politeknik AKA Bogor. Acara ini diikuti oleh para mahasiswa baru Politeknik AKA Bogor tahun 2023/2024. “Tujuan OKPK sendiri untuk mewadahi mahasiwa baru agar mengenal komponen-komponen serta budaya yang ada di Politeknik AKA Bogor dan bagaimana cara menjadi mahasiswa sepenuhnya di Politeknik AKA Bogor ini.” Ucap Ramlan selaku Ketua Pelaksana OKPK 2023.
Salah satu kegiatan yang dilaksanakan pada rangkaian acara OKPK 2023 ini adalah PK-OPH. Kegiatan PK-OPH ini berupa pengenalan dari setiap komponen tentang komponennya masing-masing. PK-OPH ini diikuti oleh tujuh komponen yang ada di Politeknik AKA Bogor yaitu BEM, DPM, LDK KMA, Jurnalika, Saseka, Makapala, dan PMK.

Sumber: Dokumentasi Pribadi
Kegiatan OKPK 2023 tidak lepas dari tantangan-tantangan dalam pelaksanaan kegiatannya, salah satunya adalah perubahan-perubahan yang mendadak dalam rancangan kegiatan OKPK 2023. “Tentunya pasti ada tantangan tersendiri untuk kegiatan besar di OKPK ini, yang pertama pastinya kita dari panitia harus koordinasi dengan akademik, civitas akademik dan komponen yang lainnya sehingga pasti selalu ada perubahan-perubahan yang terjadinya dalam waktu yang sudah dekat dengan waktu acaranya.” Ucap Ramlan selaku Ketua Pelaksana OKPK 2023. (SKJ/RN)