
Jurnalikanews- Siapa yang tidak asing saat mendengar kata Avatar, film yang disutradarai dan diproduksi oleh James Cameron ini kembali meyapa penggemarnya dengan menampilkan sekuel dari film sebelumnya yaitu “Avatar” (2009) pada tanggal 16 Desember 2022. Sama seperti sebelumnya, James Cameron memanjakan penonton dengan visual animasi yang indah dan jalan cerita yang sangat menarik. Film yang berdurasi 3 jam 12 menit ini menceritakan kembalinya umat manusia dalam usaha menjajah planet Pandora. Jake Sully kini menjadi bagian dari bangsa Na’Vi dan telah menikah dengan Neytiri serta dikaruniai 3 orang anak kandung dan 1 anak adopsi. Dia harus berupaya keras untuk melindungi planet tempat mereka tinggal. Usaha Jake Sully dan Neytiri yang kini menjadi pemimpin Omaticaya akan melalui berbagai rintangan besar. Resource Development Administration (RDA) yang dikirim untuk menyerang Pandora dan menangkap Jake Sully dipimpin oleh Kolonel Miles Quaritch yang berhasil dihidupkan kembali dengan memanfaatkan avatar Na’Vi. Tak hanya itu, berbagai ancaman terus berdatangan meski bangsa Na’Vi telah mengungsikan diri.
Film ini diperankan oleh aktor dan aktris terkenal, diantaranya adalah Sam Worthington (sebagai Jake), Zoe Saldana (sebagai Neytiri), Jamie Flatters (sebagai Neteyam), Britain Dalton (sebagai Lo’ak), Sigourney Weaver (sebagai Kiri), Trinity Bliss (sebagai Tuk), Stephen Lang (sebagai Miles Quaritch), dan Kate Winslet (sebagai Ronal). Sekuel ini digadang-gadang sebagai salah satu film termahal yang pernah dibuat, dengan perkiraan anggaran sebesar 350-460 juta dolar. Sejak penayangan pertamanya sekuel ini mendapat banyak respon positif dari penikmatnya. (NMS)
Referensi :