JURNALIKA

Jurnalistik Politeknik AKA Bogor

Webinar Series FLMPI hari ke-2

Dokumentasi Pribadi

Jurnalikanews- Sabtu, 19 September 2020 telah berlangsung kegiatan Webinar Series FLMPI (Forum Lembaga Mahasiswa Perindustrian Indonesia) hari ke-2. Acara ini diselenggarakan oleh Lembaga FLMPI Nasional melalui video teleconference via zoom. Pada webinar hari ke-2 ini  mengusung tema “Kepoin FLMPI” yang bertujuan untuk memperkenalkan apa itu FLMPI kepada seluruh mahasiswa perguruan tinggi yang berada di bawah naungan Kementrian Perindustrian Republik Indonesia.

Kegiatan ini dimulai pada pukul 10.10 WIB dengan rangkaian acaranya yaitu, Pembukaan oleh MC, Penampilan Video FLMPI, Pengenalan FLMPI yang dipimpin oleh Koordinator FLMPI Nasional Andika Agis Syah Fattur dari STMI Jakarta, selanjutnya pengenalan 10 Perguruan Tinggi dalam naungan Kementrian Perindustrian, kemudian ada sesi tanya  jawab dan penutup.

Webinar hari ke-2 ini dihadiri oleh sekitar 307 peserta yang merupakan mahasiswa perguruan tinggi di bawah naungan Kementrian Perindustrian diantaranya Politeknik STMI Jakarta, Politeknik AKA Bogor, Politeknik APP Jakarta, Politeknik Teknik Kimia Industri Medan, Politeknik ATI Padang, Politeknik ATI Makassar, Politeknik ATK Yogyakarta, Politeknik STTT Bandung dan Politeknik AK-TEKSTIL Solo.  Terjadi penurunan peserta yang hadir dalam kegiatan webinar ini dibandingkan dengan hari pertama, atau tidak melebihi kuota zoom meeting yaitu 450 peserta sehingga hal ini menyebabkan tidak dilakukannya live Streaming via Instagram & Youtube.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar, namun masih ada beberapa kendala teknis seperti video pengenalan yang tertampil dalam keadaan macet, suara pemateri yang putus-putus, dan sinyal peserta yang kurang stabil. Peserta yang mengikuti kegiatan ini juga cukup antusias, salah satunya yaitu Cisco, Mahasiswa dari Politeknik Teknik Kimia Industri Medan, dia mengatakan “kegiatan ini sangat bermanfaat bagi saya, saya bisa jadi lebih tau tentang apa itu FLMPI, apa yang dilakukan oleh FLMPI dan kegiatan-kegiatannya.” (TOS/MSV)