JURNALIKA

Jurnalistik Politeknik AKA Bogor

Upgrading Desa Sindang Sari RT 01/11

 
IMG_20180923_093843[1]
Jurnalikanews-Minggu, 23/09/18 telah berlangsung kegiatan Uprading Desa yang bertempat di Rt.01/11 Desa Sindang Sari, kelurahan Tanah Baru,Bogor Utara. Kegiatan ini merupakan salah satu proker BEM divisi SOSMAS (Sosial Masyarakat) yang memiliki tujuan untuk mengharmonisasikan hubungan antara mahasiswa dengan masyarakat. Pada kegiatan  uprading desa ini termasuk dalam proker non rutin yang sebelumnya juga sudah di laksanakan di tempat yang lain dari divisi tersebut.
Sasaran pada kegiatan ini adalah seluruh warga IMAKA dan masyarakat sekitar Rt.01/11, akan tetapi antusias dari mahasiswa maupun masyarakatnya masih kurang. Masyarakat yang hadir hanya 10 orang dan mahasiswanya hanya anggota SOSMAS dan calon pengurus BEM. Untuk meningkatkan antusias masyarakat dan mahasiswa dilakukan sosialisasi secara langsung kepada masyarakat, dan hanya melalui media sosial bagi mahasiswa.
Kegiatan Upgrading Desa meliputi kerja bakti, pemasangan papan nama gang, dan dilanjutkan dengan makan bersama. Kerja bakti ini difokuskan pada lapangan yan berada di Rt.01/11 yang bertempat di samping masjid Al-Ikhlas. Sedangkan pemasangan papan nama gang dilakukan di Gang gado-gado dan gang masjid Al-Ikhlas. Dana yang digunakan untuk kegiatan ini berasal dari dana yang diberikan melalui DPM yang dkembangkan oleh SOSMAS. (nfa/rfn)