JURNALIKA

Jurnalistik Politeknik AKA Bogor

Lhok Mata Ie, Wisata Terpendam di Ujung Kutaraja

Jurnalikanews- Pada tahun 2018 ini pantai lhok mata ie sudah bukan merupakan pantai tersembunyi lagi karena keindahannya telah terekspos di seluruh indonesia bahkan dunia, karena sebagian media-media publikasi seperti rappler.com, kompasiana.com dan media lainnya, telah membuat artikel mengenai keindahan dari pantai lhok mata ie, akan tetapi penulis tetap memberikan judul “Lhok Mata Ie, Salah satu destinasi terpendam dibagian ujung Kutaraja” dikarenakan meskipun sudah banyak para pemburu pantai yang menginjakan kakinya ke pantai tersebut akan tetapi ke-asriannya masih tetap terjaga, karena memang para pendatang yang sampai dipantai tersebut harus menjaga kebersihan dan ke alamian pantai tersebut , inilah salah satu yang membuat banyak orang terpesona akan pantai tersebut meskipun tidak adanya petugas kebersihan ataupun sebagainya akan tetapi pantai ini dapat dikategorikan sebagai pantai yang “elok dimata, nan elok pula dipandang”.
 
Lhok Mata ie, Jika dipandangan orang aceh awam mungkin mereka akan berpikir bahwa tempat tersebut adalah kolam mata air, akan tetapi itu adalah sebuah pantai yang terletak di daerah ujing Pancu, dengan waktu tempuh yang diperlukan dari pusat kota Banda Aceh ± 20 Menit dengan menggunakan kendaraan motor ataupun mobil, akan tetapi untuk akses jika menggunakan transportasi umum menuju pantai tersebut belum disediakan karena lokasinya yang dapat dikatakan masih terpencil. Setelah sampai diujung jalan beraspal kita diwajibkan untuk melakukan Hiking dan kendaraan yang kita gunakan dapat dititipkan dirumah warga dengan retribusi yang cukup murah hanya Rp.5.000 saja perhari nya, dan mulai lah perjalanan ini dimulai, dengan trek pendakian yang tidak terlalu berat sehingga untuk pemula bukan menjadi masalah asal tetap memperhatikan keselamatan diri,  hiking ini ditempuh dengan waktu kurang lebih 30 menit dengan medan yang tidak terlalu terjal, sepanjang perjalanan kita akan dimanjakan dengan pemandangan perpohonan yang hijau nan rindang yang pastinya sangat nyaman untuk dipandang.
 
Gemuruh ombak pun mulai menyapa setelah melakukan pendakian sekitar 30 menit, mulai lah terlihat pesona pantai lhok mata ie ini dengan air yang beragam warna, mulai dari biru, biru kehijauan, serta hijau, dan pasir pantai yang berwarna putih bersih seperti warna kapas. Di pantai ini dapat pula berkemah asalkan membawa tenda dan peralatan lainnya sendiri, karena di tempat ini tidak tersedia penyewaan tenda bahan, pedagang makanan pun tidak ada dipantai ini. Pengunjung dapat berenang dipantai ini tetapi harus tetap waspada karena karang-karangnya yang tajam serta di celah-celah terumbuh karang ini terkadang terdapat ular laut yang pastinya dapat menjadi ancaman besar jika digigit. (FAN)