Yogyakarta menjadi urutan pertama untuk tempat wisata yang memiliki aneka ragam tempat tujuan wisata di Indonesia. Kota ini terus menyuguhkan objek wisata yang memikat daya tarik wisatawan terutama untuk spot foto yang sangat menawan. Tak heran bila kota ini sering kali dikunjungi wisatawan, baik wisatawan asing ataupun dalam negeri.
Kebun Matahari Yogyakarta yang tepatnya berada di sisi utara pantai Samas, Dusun Tegalsari, Desa Srigading, Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, menjadi salah satu tempat wisata yang tak kalah indahnya dengan wisata lainnya. Keindahan dari bunga matahari yang terhampar di pematang sawah ini membuat para pengunjung terus berdatangan meski hanya sekedar untuk berfoto selfie.
Sumber : jpswisata.com
Awalnya bunga matahari yang ditanam oleh sang pemilik Etik Purwanti hanya untuk penahan angin (pelindung) dari angin yang kencang di Samas terhadap tanaman cabainya, karena takut bunga-bunga cabai berguguran sehingga tidak dapat panen. Namun, tak disangka ketidaksengajaan dari sang pemilik ini menjadi viral di media sosial sehingga membuat netizen penasaran akan wisata kebun matahari ini. Seiring berjalannya waktu, semakin bertambahnya jumlah pengunjung yang mampir ke kebun mataharinya menjadi kekhawatiran bagi Etik sendiri, dikarenakan takut tanaman cabai yang sedang ditanamnya rusak. Sehingga Etik memutuskan untuk memberikan tarif masuk Rp 5.000/orang, yang mana tarif ini digunakan untuk perawatan tanaman bunga matahari juga untuk ganti rugi akibat banyaknya bunga cabai yang berguguran akibat sawahnya banyak dilewati wisatawan. Selain tarif masuk, bagi pengunjung yang menggunakan kendaraan dikenakan biaya parkir sebesar Rp 2.000 rupiah dan jika ingin membawa pulang satu tangkai bunga matahari, pengunjung dapat membayar sebesar Rp 10.000 rupiah.
Kebun matahari ini memiliki ribuan tanaman bunga matahari dengan luas lahan kurang lebih 1000 meter persegi. Jadi, bagi kamu yang ingin merasakan sensasi keindahan bunga matahari yang tak kalah cantiknya dengan kebun matahari di luar negeri, kebun matahari Yogyakarta bisa menjadi tujuan wisata yang tepat untuk dikunjungi.(NKS)