Jurnalikanews– (22/11/2017), ATM (Automatic teller machine), yang dalam Bahasa Indonesia disebut Anjungan Tunai Mandiri. ATM merupakan alat elektronik yang diberikan oleh bank untuk mempermudah nasabahnya dalam melakukan transaksi, baik itu transfer maupun tarik tunai, tanpa harus melalui teller bank.
Guna meningkatkan pelayanan kepada nasabah, Bank Negara Indonesia atau BNI membuka cabang penarikan tunai di Politeknik AKA Bogor. BNI bukan pertama kalinya membuka cabang ATM di sekitar kampus, beberapa tahun sebelumnya juga sudah pernah namun terdapat beberapa kendala, diantaranya adalah sering terjadinya kebobolan saat malam hari. Hal ini disebabkan kurangnya keamanan.
Pelayanan yang mulai beroperasi pada bulan Oktober lalu merupakan hasil negosiasi dari pihak bank dan civitas akademik. Selain menjalin kerjasama, pihak BNI sendiri ingin memberikan pelayanan yang lebih kepada nasabah yaitu dengan dibangunnya mesin tarik tunai ini. Dibukanya ATM BNI di Politeknik AKA Bogor diharapkan dapat memudahkan mahasiswa maupun masyarakat setempat yang merupakan nasabah Bank BNI.
“Disini ada satpam maka keamanannya lebih terjamin, bisa beroperasi selama 24 jam juga. Jadi bisa memudahkan bagi masyarakat sekitar dan mahasiswa yang ingin mengambil uang, tidak perlu jauh-jauh.” Ujar bu Tri Susanti selaku Pudir II Bidang Umum dan Keuangan. Tawaran kerjasama kepada pihak BNI dinilai saling menguntungkan, karena selain memudahkan untuk civitas akademik, faktor keamanan yang dulu sempat menjadi ancaman juga bisa teratasi. (NN&AMI)